Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Gemilang Indo Training membuka peluang seluas-luasnya bagi para tenaga kerja maupun pencari kerja di Papua agar berkualitas dengan memiliki sertifikasi pelatihan dari Gemilang Indotraining dan sertifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) maupun sertifikasi dari Kementerian Tenaga Kerja.
Hadirnya LPK Gemilang Indo Training ini untuk menjawab kebutuhan bagi tenaga kerja dan para pencari kerja yang ada di Papua untuk mengembangkan dan memperoleh sertifikasi, mengingat untuk bersaing di dunia kerja di seluruh Indonesia saat ini perlu adanya sertifikasi yang legal dan terpercaya.
Di LPK Gemilang Indo Training terdapat program pelatihan kerja yakni rigger, welder, electrical, operator alat berat, dan mekanik alat berat.
Pada Kamis (28/7/2022) Gemilang Indo Training melakukan Opening Lembaga Pelatihan Kerja dan penutupan pelatihan operator alat berat, welder dan rigger/OHC yang dilaksanakan di shop PT Srikandi Mitra Karya, SP3, Timika, Papua.
Acara ini dihadiri sejumlah stakeholder diantaranya Direktur Gemilang Indo Training Hj. Iwan Setiawan, Kepala Bidang Pelatihan Kerja dan Produktifitas Tenaga Kerja pada Dinsnaker Timika Rahman, Perwakilan dari PAD yakni Senior Officer Papuan Relation Karolus Wamafma, Kepala Bidang Pelatihan Dinas Tenagakerja Kabupaten Deiyai Ruben Motte, dan undangan lainnya.
Acara yang berlangsung sederhana namun meriah ini didisi dengan berbagai sambutan-sambutan, pengguntingan pita dan pemukulan tifa sebagai tanda opening, pemotongan tumpeng, pemberian sertifikat bagi peserta pelatihan kerja yang telah lulus, hingga sajian persembahan lagu dari para peserta training yang terlihat akrab dan penuh kekeluargaan.